Soal UKK Pkn Kelas XI SMK
Soal UKK Pkn SMK Kelas XI
Mata Pelajaran : Pendidikan Kewarganegaraan
Kode Mata Pelajaran : Pkn.14.2.2.2.1
Satuan Pendidikan : SMK
Program Keahlian : Teknik dan Jaringan Komputer
Kelas : XI (Sebelas)
Waktu : 90 Menit
PETUNJUK UMUM
1. Berdoalah sebelum mengerjakan soal.
2. Tulislah nama pada lembar yang telah disediakan.
3. Jawaban ditulis pada lembar jawaban yang telah
disediakan.
4. Bacalah soal dengan teliti sebelum dikerjakan.
5. Kerjakan soal yang paling mudah lebih dahulu.
6. Gunakan pensil / pulpen warna hitam pada saat
mengisi lembar jawaban
Pilihlah salah satu jawaban yang dianggap paling benar !
1. Budaya berasal dari bahasa sansakerta budhaya, bentuk jamak dari budi yang berarti…..
- a. Cipta
- b. Karya
- c. Karasa
- d. Akal
- e. Pikiran
2. Budaya politik yang berkembang dalam masyarakat dapat diukur melalui…..
- a. Banyaknya partai politik
- b. Lahirnya tokoh-tokoh politik
- c. Pelaksanaan pemilu langsung
- d. Partisipasi masyarakat dalam kegiatan politik
- e. Kegiatan kampanye dalam pelaksanaan pemilu
3. kegiatan politik yang lebih banyak dilaksanakan untuk kepentingan…..
- a. bangsa dan Negara
- b. pribadi atau perseorangan
- c. kepentingan partai politik
- d. organisasi professional
- e. organisasi kemasyarakatan
4. budaya politik masyarakat yang lebih menekankan pada aspek – aspek animisme atau kepercayaan terhadap roh halus adalah pengertian dari….
- a. Budaya politik santri
- b. Budaya politik priyayi
- c. Budaya politik abangan
- d. Budaya politik demokrasi
- e. Budaya politik modern
5. Pemilu merupakan pesta demokrasi rakyat dan wujud nyata partisipasi masyarakat dalam kegiatan politik. Pemilu pada tahun 1955 di ikuti oleh…
- a. 50 partai politik
- b. 170 partai politik
- c. 24 partai politik
- d. 48 partai politik
- e. 3 partai politik
6. Komunikasi politik melalui mesia pers dapat dilakukan dengan cara….
- a. Menyampaikan orasi melalui mimbar bebas
- b. Diskusi interaktif dengan berbagai tokoh masyarakat
- c. Menggelar acara kesenian dengan mengundang para artis
- d. Memasang tanda gambar partai politik dan foto ketua partai
- e. Menyampaikan pengumuman pelaksanaan kampanye melalui radio dan TV
7. Berikut ini merupakan contoh perilaku politik manusia yang tidak etis……
- a. Mengikuti voting
- b. Memberikan uang agar dipilih
- c. Member agar mendapat imbalan
- d. Membujuk orang agar memilih dirinya
- e. Memberikan janji – janji saat kampanye
8. Istilah demokrasi berasal dari bahasa yunani, demos yang berarti rakyat dan kratos yang Berarti…
- a. Kekuasaan
- b. Departemen
- c. Pemerintah
- d. Organisasi
- e. Kelembagaan
9. Budaya politik masyarakat yang lebih menekankan pada aspek animism, atau kepercayaan terhadap roh halus disebut…
- a. Budaya politik priyayi
- b. Budaya politik santri
- c. Budaya politik abangan
- d. Budaya politik demokrasi
- e. Budaya politik madani
10. Demokrasi yang diterapkan di Negara bagian barat, dan menjunjung tinggi kebebasan individu, merupakan pengertian dari…
- a. Demokrasi komunis
- b. Demokrasi pancasila
- c. Demokrasi liberal
- d. Demokrasi rakyat
- e. Demokrasi terpimpin
11. Demokrasi yang di terapkan di Negara bagian timur, dan bersifat atheis atau tidak mempercayai adanya tuhan, disebut….
- a. Demokrasi komunis
- b. Demokrasi pancasila
- c. Demokrasi liberal
- d. Demokrasi rakyat
- e. Demokrasi terpimpin
12. Yang dimaksud dengan masyarakat madani adalah….
- a. Masyarakat yang kaya
- b. Masyarakat yang mapan
- c. Masyarakat yang beradab
- d. Masyarakat yang makmur
- e. Masyarakat yang sejahtera
13. Keunggulan demokrasi pancasila bila dibandingkan dengan demokrasi barat dan timur adalah…
- a. Menghargai adanya kebebasan
- b. Mengakui kepentingan individu
- c. Sangat mengutamakan kepentingan umum
- d. Adanya keselarasan antara kepentingan individu dan kepentingan umum
- e. Mengakui adaanya persaingan bebas antara individu dan kelompok
14. Pengertian supremasi hukum dalam masyarakat madani adalah….
- a. hukum tidak dapat diatur
- b. hukum tidak dapat di beli
- c. hukum tidak dapat dikendalikan
- d. Terjaminya hukum berdasarkan asas praduga tak bersalah
- e. Terjaminya keadilan dan kebenaran hokum
15. Kendala dalam mewujudkan masyarakat madani adalah sebagai berikut, kecuali….
- a. Kualitas SDM yang belum memadai karena pendidikan yang belum merata
- b. Masih rendahnya pendidikan politik masyarakat
- c. Terbukanya lapangan kerja yang dapat menjamin kehidupan sosial masyarakat
- d. Tingginya angkatan kerja tetapi terbatasnya lapangan kerja
- e. Kondisi sosial politik yang belum stabil pasca reformasi
16. Hak seseorang untuk dipilih menjadi anggota DPR,MPR, Presiden Dll, adalah pengertian dari…
- a. Hak pilih aktif
- b. Hak pilih pasif
- c. Hak pilih dalam pemilu
- d. Hak pilih jujur dan adil
- e. Hak pilih pasti
17. Kesediaan memberitahukan segala sesuatu, tanpa ada yang di tutupi atau dirahasiakan, pengertian dari….
- a. Keterbukaan
- b. Keadilan
- c. Kejujuran
- d. Keikhlasan
- e. Keterpaksaan
18. Suatu pemerintahan dikatakan transparan apabila dalam penyelenggaraan pemerintahanya terdapat kebebasan…
- a. Informasi
- b. Professional
- c. Berpendapat
- d. Beroposisi
- e. Sarana
19. Pemerintahan yang baik adalah pemerintahan yang dapat berusaha mencapai tujuan…
- a. Individual
- b. Komunitas tertentu
- c. Kelompok
- d. Pemerintah
- e. Universal
20. Hubungan internasional diatur dalam….
- a. Pembukaan UUD 1945 alinea ke empat
- b. Pasal 11 UUD 1945
- c. Pasal 17 UUD 1945
- d. Undang – undang No. 37 Tahun 1999
- e. Undang – undang No. 39 Tahun 1999
21. Yang bukan merupakan sarana hubungan internasional adalah….
- a. Negara
- b. Organisasi regional
- c. Perusahaan multinasional
- d. Organisasi non pemerintah
- e. Kewarganegaraan
22. Green peace merupakan organisasi non pemerintah yang ruang lingkupnya di bidang….
- a. Humaniter
- b. Politik
- c. Ekonomi
- d. Olahraga
- e. Ekologi
23. Perjanjian yang sangat penting dan sangat formal disebut…
- a. Traktat
- b. Konvensi
- c. Persetujuan
- d. Charter
- e. Exchange of notes
24. NATO merupakan salah satu organisasi regional yang di bentuk di kawasan….
- a. Asia pacific
- b. Amerika serikat
- c. Asia tenggara
- d. Eropa
- e. Australia
25. NAFTA merupakan salah satu organisasi regional yang di bentuk di kawasan…
- a. Asia pacific
- b. Amerika serikat
- c. Asia tenggara
- d. Eropa
- e. Australia
26. Perjanjian mempertukarkan dua dokumen yang di tandatangani oleh kedua belah pihak, definisi dari….
- a. Traktat
- b. Konvensi
- c. Persetujuan
- d. Charter
- e. Exchange of notes
27. Cara – cara atau tahap – tahap perjanjian internasional diantaranya adalah…
- a. Penjajakan-perumusan naskah-penandatanganan-pelaksanaan
- b. Perundingan-perdebatan-perumusan naskah-pelaksanaan
- c. Perdebatan-kompromi-penendatanganan-pemberlakuan
- d. Penjajakan-perundingan-perumusan naskah-penerimaan-penandatanganan
- e. Perjanjian-pemufakatan-penandatanganan-pengesahan
28. Contoh suatu Negara membutuhkan Negara lain diantaranya adalah…
- a. Dokolonisasi
- b. imperialisme
- c. faktor perbedaan kekayaan alam dan perkembangan industry
- d. peraturan internasional
- e. perjanjian internasional
29. menyelenggarakan bimbingan dan pengawasan terhadap WNI yang berada di luar negeri merupakan salah satu fungsi…
- a. perwakilan
- b. duta
- c. atase tekhnik
- d. atase militer
- e. perwakilan diplomatik/konsuler
30. memberikan Visa dan dokumen yang ingin mengunjungi negaranya adalah tugas…
- a. diplomat
- b. atase
- c. menteri luar negeri
- d. konsuler
- e. duta
31. mengadakan pertukaran pelajar atau melakukan perpanjangan visa paspor,tugas dari…
- a. diplomat
- b. atase
- c. menteri luar negeri
- d. konsuler
- e. duta
32. berdasarkan hukum internasional,wilayah yang berada di kawasan Negara lain, tetapi dianggap wilayah Negara yang diwakili, disebut…
- a. wilayah asing
- b. wilayah ekstrateritorial
- c. wilayah Negara lain
- d. wilayah touris
- e. KEDUBES luar negeri
33. Pejabat diplomatik AS, mengensarai mobil dinasnya di Indonesia.polantas RI tidak berwenang menahan / member surat tilang. Hal ini disebabkan pejabat tersebut memiliki kekebalan…
- a. Alat kekuasaan Negara penerima
- b. Kendaraan
- c. Kantor dan gedung
- d. Kesaksianya
- e. Korespondensi
34. Hak mendapatkan perlindungan terhadap serangan atau gangguan yang dimiliki pejabat diplomatik diatur dalam pasal..
- a. Pasal 12 ayat 1
- b. Pasal 143-144 KUHP
- c. Pasal 1 ayat 2
- d. Pasal 1 ayat 3
- e. Pasal 1243 BW
35. LBB di dibentuk pad tanggal…
- a. 28 juni 1945
- b. 28 agustus 1945
- c. 28 april 1919
- d. 1 mei 1955
- e. 5 april 1987
36. Berikut merupakan negara penggagas gerakan non blok adalah…
- a. Amerika serikat
- b. India
- c. Jepang
- d. Korea selatan
- e. Cina
37. Memerekakan daerah jajahan, merupakan definisi dari…
- a. Imperialisme
- b. Kolonialisme
- c. Rasialisme
- d. Dokolonisasi
- e. Apartheid
38. PBB di didirikan pada tanggal…
- a. 28 juni 1945
- b. 28 agustus 1945
- c. 28 april 1919
- d. 1 mei 1955
- e. 5 april 1987
39. Dewan keamanan PBB beranggotakan 15 negara, yaitu terdiri…
- a. 5 negara anggota tetap, 10 negara anggota tidak tetap
- b. 10 negara anggota tetap, 5 negara anggota tidak tetap
- c. 7 negara anggota tetap, 11 negara anggota tidak tetap
- d. 8 negara anggota tetap, 7 negara anggota tidak tetap
- e. 3 negara anggota tidak tetap, 12 negara anggota tetap
40. Dewan keamanan PBB terdiri dari 5 negara anggota tetap, adalah…
- a. Indonesia,Malaysia,india,cina,jepang
- b. Rusia,perangis,cina,AS,inggris
- c. AS,irak,jerman,inggris,pakistan,korea selatan
- d. Indonesia,india,mesir,vietnam,jerman
- e. Cina,hongkong,laos,kamboja,india
Posting Komentar untuk "Soal UKK Pkn Kelas XI SMK "