Alasan kenapa kita harus kuliah?
Alasan kenapa anda harus kuliah yang tak lain dan bukan agar kamu jadi pribadi yang berkarakter dan berpengetahuan luas. Mungkin sebagian orang kuliah adalah momok yang menakutkan baik faktor biaya maupun kemampuan menghadapi materi. Sebagian orang pula mungkin kuliah banyak menyita waktu kita. Atau bagi yang sudah berkeluarga justru dapat mengakibatkan penyitaan waktu dalam mengurusi kewajiabanya sebagai anggota keluarganya.
Terlepas dari segala alasan-alasan yang diulas diatas, pernahkah anda berfikir (bagi muslim) dengan perkataan baginda Nabi bahwa menuntut ilmu adalah hal yang wajib bagi umat manusia dari lahir sampe meninggal dunia? Ya, mungkin itu alasan sederhananya kenapa anda harus kuliah. Maka timbul masalah, kan belajar dari mana saja bahkan telah lulus SMA sederajat saja sudah pernah menuntut ilmu atau bisa juga cari ilmu lewat sumber lain atau apalah? Apakah kuliah sudah menjamin kalau kita pasti dapet kerja impian? Wah pasti banyak ribuan pertanyaan !
Mending begini, kalaupun saya siswa SMK yang hampir lulus nanti cari kerja kan bisa gak mesti kuliah? Nah dari sederet pertanyaan yang mungkin gak bisa dipecahkan mending simak alasan-alasan kenapa kalau kita (mampu) harus kuliah ?
1. Kuliah sebagai ladang membangun partner
Dalam keseharian di lingkungan kampus, kita sangat banyak berinteraksi dengan teman-teman yang beragam. Ada yang sudah berusia lanjut bahkan lebih muda dibanding kita. Terlepas dari itu semua, kita secara tidak langsung membangun sebuah jaring yang notabene nya pembentuk karakteristik kepribadian kita. Atau barang kali nanti sebagai rekan bisnis kita kalau sudah wisuda. Yang penting gak niat banget cari jodoh dikampus ya gan ! Hehehe
2. Kuliah menaikan status sosial
Dalam artian tidak pamer ya gan, kuliah juga bisa menaikan status kelas sosial kita. KENAPA? Apalagi kuliahnya dari biaya sendiri dijamin lebih perfect lu bikin sejarah hidup lu itu. Pertanyaan besarnya, iya kalau kuliah dari biaya sendiri sudah selesai dari biaya pribadi terus pas wisuda masih nganggur? Bukannya status sosial naik malah dimaki satu RT gimana? Ya, mungkin itu derita lu. Hehehe (visss)
3. Kuliah pengembang keahlian
Seorang sebelum menjadi mahasiswa pasti sudah difikirkan jauh-jauh hari bidang/fakultas apa yang dituju. Sebagai saran saja, mending carilah bidang yang 'lebih' anda kuasai. Apalagi sudah punya bidang yang pernah ditempuh saat SMK dulu itu jadi nilai plus. Sebab, para ahli sudah berpendapat manusia tidak mungkin bisa menguasai banyak bidang keilmuan kalau kita kagak jenius kek paman T. A. Edison wkwkwk. Apalagi sekarang fakultas di Indonesia sangat banyak. Misalnya saja kalau fakultas yang berbau Komputer bisa masuk Jurusan Manajemen Informatika, Teknik Informatika, Sistem Informasi, dll. Kalaupun kamu mau ngembangin keahlian cari yang sesuai hati dan kemampuan yak.
4. Hadiah perjuangan saat ngampus adalah Gelar Akademik
Sebagian orang juga pasti mempunyai ambisi yang amat sangat dibanggakan yakni Gelarnya. Atau ada pula orang yang idealis tidak mementingkan gelarnya. Penulis, pernah menimba ilmu di bangku sekolah SMK Telematika Indramayu yang rata-rata guru-guru nya tidak suka mencantumkan gelar akademiknya. Dan itu terjadi saat penulisan diberkas apapun, baik kartu ulangan sampe surat menyurat antar instasi saja. Tapi terlepas dipake atau gak yang penting pernah kuliah.
Demikian alasan-alasan kenapa kita harus kuliah? Mungkin banyak sekali kalau kita jabarkan lebih rinci. Kuliah penting atau tidak terserah hati nurani agan/wati semua. Tetap semangat dan sampai jumpa di artikel selanjutmya ya 🚵 thanksss