Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bedanya Disk, Ramdisk, dan clock


A. DISK

Disk merupakan media penyimpanan data yang bersifat permanen.
Kelebihan disk dibanding main memory untuk penyimpanan adalah:
1. Kapasitas penyimpanan yang tersedia lebih besar. 
2. Harga per-bit-nya lebih rendah. 
3. Informasi tidak hilang meskipun power off

Tiga kriteria atau faktor yang digunakan sebagai tolak ukur performa hardisk yang mempengaruhi waktu read/write block disk adalah :
  • Seek time (waktu menggerakkan lengan ke silinder), 
  • Rotational delay (waktu sector berputar ke head) dan 
  • Transfer time yang sangat dominan adalah seek time, jadi performance dapat ditingkatkan dengan mengurangi waktu rata-rata seek.

B. CLOCK

Tipe perangkat clock, terdiri dari :
  • > Clock yang ditimbulkan impulse tegangan listrik.
  • Clock ini menginterupsi 50-60 interupt tiap detik sesuai dengan frekuensi listrik.
  • > Programmable interval timer (PIT).
  • Clock ini terdiri dari crystal oscilator, counter, dan holding register.
  • Mode Pemograman PIT
  • - One – Shot Mode
  • - Square Wave Mode 
  • Perangkat Lunak Clock
  • - Mengelola Waktu dan Tanggal ( waktu Nyata)
  • - Mencegah Proses berjalan dari waktu yang di tetapkan
  • - Menghitung Pemakaian CPU
  • - Menangani system Call yang dibuat oleh pemakai 
  • - Mengerjakan Protling, Monitoring, dan Statistik.

C. RAMDISK

Adalah perangkat disk yang disimulasikan pada memori akses acak (RAM). RAM disk sepenuhnya mengeliminasiwaktu tunda yang disebabkan pergerakan mekanis dalam seek dan rotasi. Kegunaannya untuk aplikasi yangmemerlukan kinerja disk yang tinggi. 

Keunggulan
Berkecepatan tinggi karena pengaksesan sesaat (tidak ada waktu tunda seek dan rotational latency), sangat baikuntuk menyimpan program atau data yang sering diakses. 

Memori utama dibagi menjadi n blok berukuran sama,bergantung banyak memori yang dialokasikan. Ketika driver untuk RAM disk menerima perintah membaca ataumenulis suatu blok, driver tinggal menghitung dimana lokasi memori tempat blok berada kemudian membaca atau menuliskannya.